Tentang Gunung Bromo

Gunung Bromo adalah salah satu gunung paling terkenal di Jawa Timur sebagai sebuah obyek wisata yang sering di kunjungi oleh para wisatawan domestik maupun mancanegara. Gunung ini sangat menarik karena statusnya sebagai gunung berapi yang masih aktif. Gunung Bromo ini memiliki kawah dengan garis tengah ± 800 meter (utara-selatan) dan ± 600 meter (timur-barat). Gunung Bromo terletak di antara kota Pasuruan dan Probolinggo tepatnya di daerah suku Tengger. Gunung ini memiliki keindahan panorama yang sangat indah dan menarik, momen yang indah bagi para wisatawan adalah pada saat pagi hari yaitu pemandangan pancaran sinar matahari yang terhalang oleh kaki gunung.
First